Search This Blog

Jumat, 22 April 2022

Resep Spesial Soto Banten dan Soto Kikil Sapi Berikut Cara Memasaknya - Kabar Banten - Kabar Banten

KABAR BANTEN - Soto Banten dan Soto Kikil Sapi merupakan dua jenis soto berbeda namun punya kesamaan yaitu rasanya yang segar dan mengundang selera makan.

Soto Banten sebetulnya sama juga dengan soto dari daerah lainnya, namun ada perbedaan dari racikan bumbu dan rasa di lidah.

Dikutip Kabar Banten dari berbagai sumber, berikut resep spesial Soto Banten dan Soto Kikil Sapi yang gurih dan segar rasanya lengkap dengan cara memasaknya:

Soto Banten

Bahan dan bumbu:
1/2 ekor ayam
2000 ml air
2 lembar daun salam
1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
2 buah tomat, dipotong potong
1 1/2 sendok makan garam
1/2 sendok teh gula pasir
750 ml minyak untuk menggoreng
3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus:
4 cm kunyit, dibakar
12 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1/4 sendok teh merica

Bahan pelengkap:
200 gram soun, direndam
2 buah kentang, dikukus, dipotong kotak, digoreng
150 gram taoge, diseduh sebentar
2 tangkai seledri, diiris halus
2 sendok makan bawang merah goreng
2 butir telur, direbus

Cara memasak:
Rebus ayam, air, daun salam, dan serai. Angkat dan saring 1.500 ml air kaldunya, didihkan lagi.

Goreng ayam sampai matang, suwir-suwir dagingnya.

Panaskan minyak, tumis bumbu halus, serai dan daun salam sampai harum, tuang ke rebusan kaldu, tambahkan tomat, garam dan gula pasir. Masak sampai mendidih sajikan bersama pelengkap. 

Soto Kikil Sapi

Bahan:
500 gram kikil sapi, bersihkan
2 cm jahe, memarkan
2 lembar daun salam
2500 ml santan dari 1 butir kelapa
5 lembar daun jeruk, buang tulangnya
3 cm jahe, memarkan
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 sendok makan kecap manis
1 blok kaldu sapi
6 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok makan gula pasir
100 gram kelapa parut kasar, blender halus
2 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Bumbu halus:
5 buah cabai merah keriting
2 buah cabai merah
12 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm kunyit bakar
2 cm jahe

Bumbu pelengkap:
3 sendok teh bawang putih goreng, remahkan

Cara memasak:
Presto kikil, jahe, dan daun salam hingga empuk lalu potong potong. Tumis bumbu halus, daun jeruk, jahe, salam, dan lengkuas hingga harum, tuang santan. Masak sambil diaduk hingga harum.

Masukkan kecap manis, kaldu blok, garam, merica, dan gula, aduk rata. Masukkan kikil dan kelapa, masak sambil diaduk sampai matang. Sajikan soto bersama taburan bawang putih goreng.

Demikian resep Soto Banten dan Soto Kikil Sapi cocok untuk penggemar masakan soto.***

Adblock test (Why?)



from "resep" - Google Berita https://ift.tt/9mKX8QF
via IFTTT

from Carue Resep https://ift.tt/Fg3X2O1
via IFTTT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

FEBI IAIN PAREPARE Tandatangani Kerja Sama dengan Pelaku Industri Kue Karasa - IAIN PAREPARE

[unable to retrieve full-text content] FEBI IAIN PAREPARE Tandatangani Kerja Sama dengan Pelaku Industri Kue Karasa    IAIN PAREPARE from...