Merdeka.com - Resep oseng ati ampela cabai hijau cukup praktis dan mudah dilakukan. Ati ampela merupakan salah satu bahan makanan yang digemari masyarakat Indonesia. Biasanya, jeroan ini kerap dijadikan aneka menu masakan yang enak dan lezat, salah satunya oseng ati ampela.
Selain enak dan lezat, ati ampela juga mengandung banyak manfaat yang baik untuk kesehatan. Dikutip dari Healthline, ati ampela memiliki kandungan vitamin A, vitamin B12, dan kaya akan zat besi. Beberapa kandungan tersebut berperan penting untuk menjaga daya tahan tubuh dan mencegah berbagai penyakit.
Bagi Anda yang ingin menikmati kelezatan oseng ati ampela cabai hijau, dapat membuatnya sendiri di rumah. Berikut sejumlah resep oseng ati ampela cabai hijau yang merdeka.com lansir dari Cookped:
2 dari 3 halaman
Resep Oseng Ati Cabai Hijau Pedas
briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
• 250 gram ati ampela ayam
• ½ potong tomat
• 100 ml air
• 1 buah cabai hijau, iris serong
• 1 buah cabai rawit, iris serong
• 1 buah cabai merah keriting, iris serong
Bumbu:
• 5 siung bawang merah iris
• 2 siung bawang putih iris
• 1 cm kunyit iris
• 1 cm jahe geprek
• 1 cm lengkuas geprek
• 1 lembar daun salam
Bumbu rasa:
• 2 sendok makan manis
• 1 sendok makan saus tiram
• ¼ sendok teh garam
• Gula pasir secukupnya
Cara membuat:
1. Rebus ati ampela, tiriskan, lalu potong sesuai selera.
2. Goreng ati ampela yang sudah direbus dan dipotong, tiriskan, sisihkan.
3. Tumis bumbu iris, sampai harum dan sedikit layu. Masukkan ati ampela yang sudah digoreng dan tomat, aduk sebentar.
4. Tambahkan air dan bumbu rasa.
5. Tunggu sampai matang dan air menyusut.
6. Sajikan.
Resep Oseng Ati Cabai Hijau Spesial
Bahan:
• ½ kilogram ati ampela ayam
• 3 siung bawang merah
• 1 siung bawang putih
• 15 buah cabai hijau
• 3-5 buah cabai merah
• 2 lembar daun salam
• 1 ruas lengkuas
• 1 sendok makan gula merah
• 1 sendok makan kecap manis
• 1 sendok makan saus tiram
• Garam secukupnya
• Air secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bawang merajh dan bawang putih sampai harum. Tambahkan cabai, daun salam, dan lengkuas. Tumis sampai cabai layu.
2. Setelah itu, masukkan ati ampela, tambahkan sedikit air. Bumbui dengan gula merah, garam, saus tiram, dan kecap manis. Masak sampai kuah menyusut. Koreksi rasa.
3. Sajikan.
3 dari 3 halaman
Resep Oseng Ati Ampela Cabai Hijau ala Rumahan
briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
• 2 buah wortel
• 5 buah cabai hijau
• 4 siung bawang putih
• 3 butir bawang merah
• 6 buah ati ayam rebus
• 1 bungkus putren atau jagung muda
• 2 lbr daun salam
• 1 ruas laos
• Air secukupnya
• Garam, gula, lada, dan kaldu jamur secukupnya
• Kecap manis sesuai selera
Cara membuat:
1. Semua bahan diiris tipis dan memanjang.
2. Tumis bawang-bawangan, cabai beserta salam dan laos.
3. Masukkan putren dan wortel, tambahkan air. Masak sampai agak empuk.
4. Tambahkan bumbu-bumbu dan kecap. Cicipin.Masukkan potongan ati rebus. Masak sampai kuah meresap.
Resep Oseng Ati Ampela Cabai Hijau yang Enak
Bahan:
• 4 pasang ati ampela
• 5 buah cabai hijau besar
• 10 buah cabai rawit
• 2 siung bawang putih
• 3 siung bawang merah
• 3 batang daun bawang
• 5 lembar daun jeruk iris tipis
• 2 lenjer petai
• 1 sdm saus tiram
• Garam
• Minyak goreng untuk menumis
Cara membuat:
1. Cuci bersih ati ampela rebus sampai empuk kemudian potong-potong sesuai selera. Sisihkan.
2. Panaskan wajan beri minyak goreng.
3. Tumis semua bawang sampai harum kemudian masukkan daun bawang. Aduk rata.
4. Masukkan cabai rawit dan cabai hijau dan daun jeruk.
5. Masukkan petai, aduk rata.
6. Tambahkan saus tiram dan garam secukupnya koreksi rasa. Masak sampai matang.
7. Angkat dan hidangkan.
Resep Oseng Ati Ampela Kemangi
Bahan:
• 5 ati ampela (ayam)
• Kemangi
Bumbu:
• 6 siung bawang putih
• 6 siung bawang merah
• 1 buah tomat
• 20 cabai
• 1/2 bungkus terasi
• 1/2 gula merah
• 3 lembar daun jeruk
• 2 batang serai
• 1 ruas jari jahe
• 1 ruas jari kunyit
• Garam
• Penyedap rasa
• 10 ml minyak goreng
Cara membuat:
1. Siapkan bumbu dan bahan.
2. Haluskan bumbu, geprek serai dan sobek daun jeruk kemudian tumis hingga harum.
3. Masukkan ati ampela ayam tambahkan air. Tunggu hingga hampir matang cek rasa. Jika sudah pas masukkan kemangi.
4. Siap dihidangkan.
[jen]from "enak" - Google Berita https://ift.tt/79F3ZAo
via IFTTT
from Carue Resep https://ift.tt/rB0tJoM
via IFTTT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar